Wednesday 18 June 2008

Italia Depak Prancis 2-0




Italia tampil dominan atas Prancis yang berkekuatan 10 pemain sejak menit 24 dan memenangi duel di Letzigrund, Rabu (18/6/2008) lewat dua gol Andrea Pirlo dan Daniele de Rossi.

Baru tiga menit pertandingan berjalan, Luca Toni sudah mendapat peluang matang. Sayangnya, meski tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Gregory Coupet, Toni terlalu terburu-buru melepas tendangan yang pada akhirnya tidak membuahkan hasil.

Menit ketujuh, petaka menimpa Franck Ribery setelah ia mendapat cedera yang diduga lumayan parah saat berebut bola dengan Gianluca Zambrotta. Ribery sendiri langsung ditarik keluar dan digantikan Samir Nasri karena insiden tersebut.

Di menit 10, Italia nyaris saja berada dalam posisi memimpin bila saja bola hasil sundulan Cristian Panucci tidak dihalau Claude Makalele tepat di garis gawang.

Sesaat kemudian Luca Toni berturut-turut mendapat peluang, namun gol baru bisa tercipta di menit 25 lewat penalti Pirlo. Tendangan 12 pas diberikan Lobos Michel setelah Eric Abidal melanggar Luca Toni saat striker jangkung Azzurri itu hendak menjebol gawang Gregory Coupet. Pirlo yang menjadi eksekutor sanksi untuk Prancis itupun tak kesulitan membawa timnya memimpin. 1-0 untuk Italia.

Diusirnya Abidal membuat lini belakang Prancis semakin gampang untuk ditembus. Toni beberapa kali memiliki peluang memperbesar keunggulan, namun selalu gagal karena kurang tenangnya Toni.

Memasuki menit-menit akhir babak pertama, Fabio Grosso nyaris mencetak gol brilian lewat tendangan bebas. Namun Coupet masih cukup sigap menepis bola yang membuat si kulit bundar berubah arah dan mengenai mistar gawang Prancis. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Italia langsung tampil menekan. Namun Prancis yang mendapat peluang pertama. Tendangan first time Karim Benzema di menit 49 nyaris saja menjebol gawang Gigi Buffon.

Thierry Henry juga tak ketinggalan menguji peruntungannya. Akan tetapi tendangan masih berhasil diredam Buffon, atau malah tidak tepat sasaran.

Sementara Italia memaksimalkan kesempatan mereka di menit 62. Berawal dari pelanggaran Francois Clerc atas Antonio Cassano di depan kotak penalti Prancis, Italia mendapat hadiah tendangan bebas. Daniele de Rossi yang menjadi eksekutor melepas sepakan keras, di mana bola mengenai kaki Henry, berbelok arah dan akhirnya mengecoh Coupet yang sudah bergerak ke arah berlawanan. 2-0 untuk Italia.

Gol tersebut semakin meruntuhkan mental bertanding Prancis. Skuad besutan Raymon Domenech itupun kerap kehilangan kontrol permainan.

Sementara Italia yang harusnya diuntungkan dengan kondisi tersebut juga tak jarang kehilangan sejumlah peluang. Coupet pun tak banyak kesulitan mengamankan gawangnya di beberapa kesempatan yang dimiliki Italia. Skor 2-0 pun bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. (Mohammad Yanuar Firdaus/detikSport)

Susunan Pemain
Prancis: Gregory Coupet; Francois Clerc, William Gallas, Eric Abidal, Patrice Evra; Sidney Govou (Nicolas Anelka 66), Jeremy Toulalan, Claude Makelele, Franck Ribery (Samir Nasri 10/ Alain Boumsong 26); Thierry Henry, Karim Benzema

Italia: Gianluigi Buffon; Gianluca Zambrotta, Giorgio Chiellini, Christian Panucci, Fabio Grosso; Andrea Pirlo (Massimo Ambrosini 55), Daniele De Rossi, Gennaro Gattuso (Alberto Aquilani 81); Simone Perrotta (Mauro Camoranesi 64); Luca Toni, Antonio Cassano.

Sumber: detiksport


No comments: